Pada Postingan saya kali ini saya akan mencoba membuat sebuah program sederhana untuk mempraktikan fungsi dari Tab Order. Dengan Tab Order kita dapat membuat Tab Index. Tab Index tersebut dapat dijadikan event untuk berpindah ke textbox berikutnya. Berikut ini langkah membuat program Tab Order tersebut:
- Buat sebuah project baru dengan Visual Studio
- Desain Form seperti gambar berikut ini
- Pilih menu View > Tab Order maka kan muncul seperti gambar berikut ini
- Urutkan Tab Order dengan mengklik TextBox
- Tekan tombol ESC untuk menonaktifkan Tab Order
- Beri Event KeyPress pada TextBox1
- Ubah Source Code pada TextBox1 menjadi seperti ini:
Private Sub TextBox1_KeyPress(ByVal sender As System.Object, ByVal e As System.Windows.Forms.KeyPressEventArgs) Handles TextBox1.KeyPress, TextBox2.KeyPress, TextBox3.KeyPress, TextBox4.KeyPress, TextBox5.KeyPress, TextBox6.KeyPress If (e.KeyChar = ChrW(Keys.Enter)) Then SendKeys.Send("{TAB}") e.Handled = True End If End Sub
- Jalankan Program dan coba tekan enter pada TextBox1 maka akan berpindah ke TextBox yang di bawah