
Pada postingan saya kali ini akan mencoba menjelaskan cara mengaktifkan Remote Dekstop pada Windows 10. Remote Dekstop digunakan untuk melakukan remote terhadap komputer lain. Jadi user yang telah ditambahkan akan bisa mengakses komputer tersebut dari jarak jauh. Untuk mengaktifkan Remote Dekstop kalian dapat mengikuti langkah berikut ini:
- Buka File Explorer
- Piih This PC, klik kanan dan pilih Properties
- Pilih Remote Settings
- Pilih Tab Remote, lalu klik Select Users
- Pilih Add
- Pada “Enter the object names to select”, isikan user yang akan ditambahkan lalu klik Check Names
- Klik OK pada semua jendela yang muncul

Selamat mencoba 🙂